Jumat, 16 April 2010

Resep Lalampa







Bahan :

-1 liter beras ketan putih,direndam selama satu jam.tiriskan
-350 ML santan kental
-1 sendok teh garam
-2 lembar daun salam
-daun pisang

Isi Lalampa :

-300 gram daging ikan tongkol,dikukus hingga matang,disuwir-suwir
-50 ML santan kental
-2 siung bawang putih
-7 butir bawang merah
-3 buah cabe merah
-1 sendok teh garam
-2 batang serai,diiris halus
-2 lembar daun jeruk,diiris halus
-3 sendok makan minyak goreng

Cara membuat:

1.didihkan air didalam dandang
2.kukus ketan hingga setengah matang
3.angkat
4.masak santan,garam dan daun salam hingga mendidih
5.masukan ketan kedalam santan.diaduk hingga santan menyerap
6.kukus lagi ketan hingga matang
7.angkat,sisihkan
8.buat isi:bawang putih,bawang merah,cabe merah dan garam dihaluskan.tumis bersama serai dan daun jeruk hingga harum.masukan ikan tongkol dan santan.masak sembari diaduk hingga matang

Proses Pembungkusan Lalampa :

1.ambilah selembar daun pisang,letakan beberapa sendok teh ketan
2.beri adonan isi secukupnya
3.bungkus dan semat
4.dikukus hingga matang selama dua puluh menit
5.bakar lalampa diatas bara arang atau di bakar di kompor juga bisa, hanya untuk memberi kesan di bakar.

Selamat Mencoba

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

DAFTAR RESEP